Breaking News

Kasat Samapta Polres Lombok Utara Pimpin Pengamanan Pendaftaran Bacaleg di KPUD Lombok Utara


LOMBOK UTARA, NTB - Kasat Samapta Polres Lombok Utara IPTU I Gusti Made Suarjaya bersama Kabag OPS Polres Lombok Utara Kompol Burhanuddin didampingi KBO Sat Samapta Polres Lombok Utara I Made Putra Gunawan dan anggota berikan pengamanan pada kegiatan pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Kabupaten Lombok Utara di Kantor KPUD Lombok Utara pada Kamis 11/05/2023.


"Pengamanan dilakukan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan saat kegiatan berlangsung" Kata Gusti Made Suarjaya pada media ini saat berlangsungnya kegiatan.


"Personel Sat Samapta Polres Lombok Utara juga disiagakan apabila sewaktu waktu dibutuhkan bila terjadi gangguan Kamtibmas" Sambung Gusti Made Suarjaya.


"Dari sebelumnya juga telah kita lakukan latihan pembekalan dan pematangan kemampuan dalam pengamanan dan pengendalian masa kepada seluruh personel  Sat Samapta Polres Lombok Utara"Terang Kasat Samapta Polres Lombok Utara. 


Masih kata Gusti Made Suarjaya, Kami Sat Samapta Polres Lombok Utara menjamin keamanan dalam semua tahapan pelaksanan Pemilu serentak pada 2024 mendatang.


Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat dan stakeholder lainnya yang ada di Kabupaten Lombok Utara untuk sama sama menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.


"Saya himbau kepada semua masyarakat dan stakeholder lainnya untuk sama sama menjaga Kamtibmas ditengah tengah masyarakat agar terpelihara dan tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif" Tutup Gusti Made Suarjaya.

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close